Kunci Jawaban Tugas halaman 62 Tema C. Penulisan Sejarah (Historiografi) Sejarah SMA Kelas X Kurikulum Merdeka

kontenjempolan.id-Kunci Jawaban Tugas halaman 62 Tema C. Penulisan Sejarah (Historiografi) Sejarah SMA Kelas X Kurikulum Merdeka. Kali ini kakak akan membahas tentang perbedaan dan persamaan jenis Historiografi di Indonesia. Semoga dapat dijadikan reverensi.

TUGAS

Berdasarkan materi tentang jenis historiografi Indonesia, temukan perbedaan dan persamaan dari ketiga historiografi tersebut!

Jawaban:

Perbedaan dan Persamaan Ketiga Jenis historiografi Indonesia

Perbedaan dari jenis hstoriografi yang ada di Indonesia adalah dari sifat masa penulisannya, yaitu Historiografi tradisional bersifat istana-sentris karena ditulis pada masa klasik begitu juga dengan Historiografi lainnya, dimana sifatya berdasarkan masanya.

Dapat di jelaskan sebagai berikut:

Historiografi sebagai cabang ilmu merupakan suatu ilmu yang mempelajari tentang perkembangan penulisan sejarah dari masa ke masa, atau dalam arti lain disebut dengan sejarah dari penulisan sejarah. Dalam historiografi menceritakan tentang kehidupan manusia dalam periode – periode tertentu.

Ada 3 jenis historiografi yang menjelasakn perbedaannya yaitu:

a. Historiografi Tradisional

Historiografi Tradisional merupakan penulisan sejarah yang berasal dari masa tradisional, yakni masa kerajaan kerajaan kuno. Sifat Historiografi tradisonal sebagai berikut :

– Religio sentris/Istana sentris

– Religio Magis

– Raja/pemimpin dianggap mempunyai kekuatan gaib dan kharisma (bertuah, sakti)

– Regio sentris (kedaerahan)

b. Historiografi Kolonial

Historiografi Kolonial merupakan penulisan sejarah yang membahas masalah penjajahan. Sifat pokok Historiografi kolonial antara lain :

– Eropa sentris/Belanda sentris

– Permasalahan yang dibahas adalah aktivitas Bangsa Belanda

– Aktivitas rakyat tanah jajahan (Indonesia) hampir diabaikan sama sekali

c. Historiografi Modern/Nasional

Historiografi nasional merupakan penulisan sejarah yang mengungkapkan kehidupan bangsa Indonesia. Sifat Historiografi Nasional antara lain :

– Indonesia sentris

– Sesuai dengan cara pandang bangsa Indonesia

– Mengandung Character and nation building (pembangunan karakter bangsa)

– Disusun oleh orang orang Indonesia sendiri

Dengan demikian PersamaaN Historiografi Tradisional, Kolonial dan Modern adalah menceritakan tentang kehidupan manusia dari masa ke masa dari sudut pandang pelaku.

Baca Juga Kunci Jawaban Lembar Aktivitas 10 Halaman 68 dan 69 Bacaan “Perempuan Bicara dalam Majalah Dunia Wanita: Kesetaraan Gender dalam Rumah Tangga di Indonesia, 1950-an” Sejarah SMA Kelas X Kurikulum Merdeka

Tuliskan pendapat dan alasan kalian, historiografi mana yang lebih baik?

Jawaban :

Dari ketiga jenis historiografi diatas yang lebih baik adalah Historiografi Nasional/Modern.

Alasanya karena Historiografi Nasional bersifat Indonesia-sentris dengan bangsa Indonesia sebagai subjek utamanya sehingga mampu meluruskan sejarah bangsa sedangkan Historiografi Modern juga sama baiknya karena menggunakan prinsip-prinsip metode penelitian sejarah dan berkembang sesuai dengan zaman.

Demikian yang dapat kami sampaikan, Semoga bermanfaat. Untuk mencari materi kurikulum merdeka yang lain dapat di akses di kontenjempolan.id.

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Kunci Jawaban Tugas halaman 62 Tema C. Penulisan Sejarah (Historiografi) Sejarah SMA Kelas X Kurikulum Merdeka yang dipublish pada 08/18/2022 di website Konten Jempolan

Artikel Terkait