Kunci Jawaban Soal Ringkasan halaman 166 Bab 5 Segitiga dan Segi Empat Matematika SMP Kelas 8 Kurikulum Merdeka

kontenjempolan.id-Kunci Jawaban Soal Ringkasan halaman 166 Bab 5 Segitiga dan Segi Empat Matematika SMP Kelas 8 Kurikulum Merdeka.

Hallo Adik-adik, kontenjempolan.id kali ini akan membahas materi Matematika SMP Kelas 8 halaman 166. Bacaan ini bisa Adik-adik temukan pada buku Matematika SMP Kelas 8 Kurikulum Merdeka Bab 5 Segitiga dan Segi Empat.

Soal Ringkasan

Penggunaan Praktis

1. Soal berikut dapat dibuktikan sebagai berikut.

Soal

Pada ∆ABC di gambar 1, buat garis bagi ∠ABC dan ∠ACB, dan misalkan D adalah titik potong kedua garis bagi tersebut. Buat garis ℓ yang melalui D dan sejajar sisi BC, misalkan titik E dan F berturut-turut merupakan titik-titik potong terhadap sisi AB dan AC. Buktikan bahwa EB = ED.

Bukti

Pada ∆EBD, berdasarkan yang diketahui, maka ∠DBC = ∠EBD (1)

Karena sudut-sudut dalam berseberangan yang dibentuk oleh garis paralel, memiliki ukuran sudut yang sama, dan karena ED // BC, maka ∠DBC = ∠EDB. (2)

Dari (1) dan (2) , maka ∠EBD = ∠EDB.

Karena kedua sudut sama besar, maka ∆EBD merupakan segitiga sama kaki. Dengan demikian, EB = ED.

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut.

(1) Pilih satu dari pernyataan berikut sebagai bagian yang diketahui dari pembuktian di atas.

(a) BD adalah garis bagi ∠ABC

(b) CD adalah garis bagi ∠ACB

(c) Garis ℓ melalui D dan sejajar sisi BC

(d)EB = ED

Jawaban:

(a) BD adalah garis bagi ∠ABC

(2) Pada Gambar 1, buktikan bahwa FC = FD.

Jawaban:

Dalam ΔFDC, dari asumsi, ∠DCB = ∠DCF ①

Karena sudut dalam berseberangan pada DF // BC, maka ∠DCB = ∠FDC ②

Dari ① dan ②, ∠DCF = ∠FDC

Karena kedua sudutnya sama, ΔFDC adalah segitiga sama kaki.

Oleh karena itu, FC = FD.

(3) Karena ∆EBD dan ∆FCD adalah segitiga sama kaki, kita dapat melihat bagian manakah pada Gambar 1 yang memiliki keliling sama dengan keliling ∆AEF. Pilih dari pernyataan berikut.

(a) AE + AF

(b) AE + AC

(c) AB + AF

(d) AB + AC

(e) DB + DC

Jawaban:

(d) AB + AC

(Keliling ΔAEF)

= AE + EF + AF
= AE + ED + FD + AF

Dari EB = ED, FC = FD, maka AE + ED + FD + AF

= AE + EB + FC + AF
= AB + AC

 

Disclaimer:

Kunci Jawaban pada unggahan kontenjempolan tidak mutlak kebenarannya dan unggahan ini bisa Adik-adik gunakan sebagai salah satu acuan dalam mengerjakan soal bukan sebagai acuan utama

Demikian pembahasan Matematika Kelas 8 Soal Ringkasan halaman 166 Bab 5 Segitiga dan Segi Empat. Untuk mendapatkan pembahasan Soal latihan Kurikulum Merdeka Mata Pelajaran lainnya dapat mengakses melalui kontenjempolan.id.

admin

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Kunci Jawaban Soal Ringkasan halaman 166 Bab 5 Segitiga dan Segi Empat Matematika SMP Kelas 8 Kurikulum Merdeka yang dipublish pada 05/28/2023 di website Konten Jempolan

Artikel Terkait