Kunci Jawaban Pertanyaan Esensial halaman 85 Mengapa Kita Tidak Melayang di Udara Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial SD Kelas 4 Kurikulum Merdeka

kontenjempolan.id-Kunci Jawaban Pertanyaan Esensial halaman 85 Mengapa Kita Tidak Melayang di Udara Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial SD Kelas 4 Kurikulum Merdeka.

Pertanyaan Esensial

1. Apa pengaruh gaya gravitasi terhadap benda?

Jawaban:

Gravitasi adalah gaya yang menarik benda lain ke pusatnya. Gravitsi sangat penting bagi bumi.

Akibat gaya gravitasi bumi pada benda di bumi adalah:

a. Benda tetap dan tidak melayang

Gaya gravitasi bumi membuat benda tetap berada di bumi. Gaya gravitasi menarik semua benda yang ada di bumi ke pusat bumi. Sehingga, benda-benda tersebut dapat berada pada kedudukan yang tetap dan tidak melayang ataupun menghilang ke luar angkasa.

b. Benda jatuh ke bawah

Akibat gaya gravitasi pada benda yang ada di bumi selanjutnya adalah mengakibatkan benda jatuh ke bawah. Gravitasi bumi terbentuk dari massa bumi dan menarik segala sesuatu ke pusat bumi. Hal ini mengakibatkan semua benda yang ada di bumi akan jatuh ke bawah atau ke arah pusat bumi sebagai pusat gravitasi.

c. Menahan atmosfer

Gaya gravitasi sangat penting bagi bumi karena perannya yang menahan atmosfer bumi. Gravitasi menahan atmosfer kita dan udara yang kita butuhkan untuk bernapas. Tanpa adanya gaya gravitasi, atmosfer dan udara akan hilang ke luas angkasa. Hal ini jelas akan membuat bumi tidak terlindungi atmosfer dan juga tidak memiliki pasokan oksigen untuk mahkluk hidup bernapas.

d. Benda memiliki berat

Akibat gaya gravitasi bumi pada benda yang ada di bumi selanjutnya adalah membuat benda memiliki berat di bumi. Gravitasi bekerja menarik benda yang memiliki massa dan membentuk satuan berat. Makin besar gaya gravitasinya, maka makin berat juga suatu benda.

e. Satelit tetap mengorbit

Gaya gravitasi juga berakibat satelit dapat mengorbit bumi tanpa hilang ke luar angkasa. Baik yang merupakan satelit alami seperti bulan, maupun satelit buatan seperti satelit komunikasi, satelit navigasi, satelit cuaca, ataupun satelit penelitian.

f. Air mengalir ke bawah

Akibat gaya gravitasi bumi pada benda yang ada di bumi adalah air yang mengalir ke bawah. Air selalu mengalir ke bawah karena gaya gravitasi yang menarik molekul air ke pusat bumi. Sehingga, air hujan akan selalu jatuh ke permukaan bumi, air sungai selalu mengalir ke laut, dan genangan air yang terbentuk di dataran rendah atau cekungan.

2. Apa manfaat gaya gravitasi pada kehidupan sehari-hari?

Jawaban:

Gaya gravitasi memiliki manfaat bagi kehidupan sehari-hari. Berikut ini beberapa manfaatnya:

a. Mempermudah kegiatan manusia sehari-hari.

b. Membuat semua benda yang ada di Bumi berada pada tempatnya.

c. Sebagai prinsip dasar ilmu penerbangan.

d. Sebagai olahraga dan juga hiburan.

e. Membuat semua benda memiliki berat atau massa.

f. Sebagai sumber energi.

g. Menjaga satelit buatan supaya berapa pada orbitnya.

h. Menjaga supaya Bulan berada pada orbitnya.

i. Menjaga kestabilan kehidupan di Bumi.

j. Sebagai sumber pengembangan ilmu pengetahuan.

 

Disclaimer: Jawaban bersifat tidak mutlak dan terbuka sehingga dapat dikembangkan kembali untuk mendapatkan jawaban yang lebih baik.

Demikian pembahasan Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial kelas 4 SD halaman 85 Pertanyaan Esensial, Mengapa Kita Tidak Melayang di Udara. Untuk mendapatkan pembahasan Soal latihan Kurikulum Merdeka Mata Pelajaran lainnya dapat diakses melalui kontenjempolan.id.

Artikel Terkait