Jawaban Informatika Kelas 10 Aktivitas GS-K10-01-U Berbagi Tugas dan Peran dalam Kelompok Halaman 17 Kurikulum Merdeka

Kontenjempolan.id – Jawaban Informatika Kelas 10 Aktivitas GS-K10-01-U Berbagi Tugas dan Peran dalam Kelompok Halaman 17 Kurikulum Merdeka. Hai Adik-adik! Kali ini Kontenjempolan.id akan membahas Jawaban Informatika Kelas 10 Aktivitas GS-K10-01-U Berbagi Tugas dan Peran dalam Kelompok Halaman 17 Kurikulum Merdeka.

 

Pemanasan: Berbagi tugas dan peran

Aktivitas Kelompok

Aktivitas GS-K10-01-U: Berbagi Tugas dan Peran dalam Kelompok

Aktivitas pemanasan ini dilakukan untuk memulai belajar bekerja dalam kelompok,

Deskripsi Tugas

Pada akhir kepengurusan OSIS tahun 2020, setelah pemilihan pengurus OSIS dan MPK yang baru, pengurus OSIS lama mendapat tugas menyiapkan upacara pelantikan ketua yang baru, dan setelah pelantikan akan dilakukan acara ramah tamah.

Untuk pekerjaan ini, siswa perlu berbagi peran karena setiap orang dapat mengerjakan yang tidak sama. Misalnya, karena ada dua acara, secara tegas, dapat dibentuk dua subtim yang mempunyai koordinator, dan keduanya dikoordinasikan oleh Ketua Panitia. Ada yang menyiapkan upacara pelantikan dan ada yang menyiapkan acara ramah tamah. Ada pekerjaan yang jika dikerjakan lebih banyak orang akan membutuhkan waktu lebih lama. Oleh karena itu, strategi membagi pekerjaan dalam kelompok harus ditentukan oleh kelompok sebelum dikerjakan agar tugas dapat dikerjakan dengan lancar. Tugas juga dibagi rata secara adil walaupun setiap orang tidak mengerjakan hal yang sama. Sebelum mulai bekerja dalam kelompok, semua anggota kelompok perlu menentukan strategi yang tepat agar tujuan tugas dapat dilakukan dengan paling efisien dan optimal. Untuk tugas tertentu, perlu ditunjuk Koordinator Tim yang akan mengatur kelancaran pekerjaan, dan yang akan memeriksa apakah hasil akhir sudah sesuai dengan yang diharapkan. Untuk setiap acara, perlu disusun program kerja dan acara yang runtut berikut waktunya.

Agar bekerja dalam kelompok menjadi efisien, efektif, dan menghasilkan solusi yang baik, lakukanlah hal berikut.
1. Pahami persoalan dan tujuan bersama yang akan dicapai kelompok.
2. Lakukan pembagian peran dalam kelompok sehingga setiap anggota mendapat peran dan pembagian tugas. Jika semua mengerjakan hal yang sama, tugas tidak akan selesai. Harus ditunjuk ketua kelompok jika anggotanya banyak atau hasilnya perlu dikumpulkan dan diintegrasikan.
3. Kerjakan tugas sesuai peran masing-masing. Jangan kuatir kalau perannya berbeda. Siswa dapat berganti peran pada tugas berikutnya.
4. Setelah masing-masing mengerjakan bagian sesuai perannya, kedua subtim harus berkumpul untuk mengintegrasikan hasil kerja masing-masing.
5. Setelah subtim beres, ada koordinasi yang hanya diwakili oleh ketua subtim.
6. Kelompok dipimpin oleh ketua kelompok atau diskusi antarrekan sebaya, merumuskan kesimpulan semua kelompok dengan berdiskusi.

Apa yang kalian lakukan?

Tabel Tugas Anggota Kelompok Aktivitas GS-K10-01-U Berbagi Tugas dan Peran dalam Kelompok

Adik-adik, itulah contoh kunci Jawaban Informatika Kelas 10 Aktivitas GS-K10-01-U Berbagi Tugas dan Peran dalam Kelompok Halaman 17 Kurikulum Merdeka. Selamat belajar dan semoga bermanfaat.

Baca Juga Jawaban Informatika Kelas 10 Aktivitas GS-K10-02-U Perencanaan Kegiatan Halaman 17 18 19 Kurikulum Merdeka.

Disclaimer: Kunci jawaban ini merupakan panduan bagi orang tua. Siswa bisa bereksplorasi dengan jawaban lain. Jawaban di atas hanyalah contoh dan tidak mutlak. Kontenjempolan.id tidak bertanggung jawab atas kesalahan pada kunci jawaban.***

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Jawaban Informatika Kelas 10 Aktivitas GS-K10-01-U Berbagi Tugas dan Peran dalam Kelompok Halaman 17 Kurikulum Merdeka yang dipublish pada 08/24/2022 di website Konten Jempolan

Artikel Terkait