Indikator Forex Paling Akurat untuk Open Market
Indikator forex paling akurat adalah sebuah alat bantu yang akan memudahkan para investor atau trader. Dengan indikator tersebut, maka para trader dan investor dapat menganalisa pasar modal. Kalau sudah terjun ke perdagangan trading, maka akan memahami keakuratan setiap indikator berbeda.
Setiap trader akan memakai alat yang paling efektif demi menunjang strategi mereka. Indikator akurat untuk open posisi bisa dibilang sebagai perhitungan matematis. Indikator tersebut akan bekerja seiring dengan pergerakan harganya lewat sinyal dan tren tertentu.
Pilihan Indikator Forex Paling Akurat
Anda bisa memakai pengetahuan dan selera risiko sebagai tolak ukur. Dengan demikian Anda dapat memutuskan indikator mana yang sangat sesuai dengan strategi. Ada beberapa indikator yang paling akurat dan populer serta bisa Anda gunakan antara lain:
1. Indikator Moving Average
Pertama ada simple moving average atau SMA. Ini merupakan indikator akurat untuk open posisi yang berguna untuk mengidentifikasi arah trend harga terkini. Indikator tersebut bisa Anda gunakan untuk gangguan lonjakan harga dalam jangka pendek.
Untuk indikator forex SMA menghubungkan titik harga instrumen keuangan dalam jangka waktu tertentu. Kemudian indikator tersebut membaginya dengan jumlah titik data untuk menunjukan garis trend tunggal. Data yang indikator ini gunakan tergantung berdasarkan panjang MA, contohnya MA 200 hari.
2. Indikator EMA
Rekomendasi indikator forex paling akurat berikutnya adalah Exponential Moving Average atau EMA. Adapun EMA adalah bentuk lain dari indikator average. Tak seperti SMA, EMA menempatkan bobot lebih besar pada titik data baru. Hal ini membuat data menjadi lebih responsif terhadap informasi terbaru.
Ketika menggunakan dengan indikator lain, EMA bisa membantu pedagang. Dengan demikian indikator akan mengkonfirmasi pergerakan pasar signifikan serta mengukur akurasinya. Adapun rata-rata pergerakan eksponensial paling populer yaitu EMA 12 serta 26 hari untuk jangka pendek.
3. Bollinger Bands
Bollinger bands adalah indikator paling akurat yang menyediakan informasi berisi kisaran harga sebuah aset. Lebar pita menurun dan meningkat di dalamnya berguna untuk mencerminkan volatilitas belum lama ini. Semakin dekat pita antara satu sama lain maka kian rendah volatilitas yang terkumpul pada sebuah saham.
Sebaliknya, kalau lebar pita kian tinggi, maka nilai volatilitas itu tengah tinggi. Bollinger bands berguna untuk mengenali kapan sebuah aset berjalan di luar level pada umumnya. Sebagian besar berguna sebagai metode untuk prediksi pergerakan harga dalam jangka panjang.
Itulah beberapa indikator forex paling akurat yang dapat Anda gunakan saat open posisi.