budidaya ikan tombro

Cara Budidaya Ikan Tombro, Bisa Menghasilkan Jutaan Rupiah!

Mengenal Ikan Tombro, Si Ikan Keramat

kontenjempolan.id – Nama ikan tombro sangat akrab di telinga sebagian besar masyarakat Jawa. Ikan air tawar ini disebut juga sebagai ikan keramat karena cukup sering ditemukan di kolam dan telaga larangan yang dikeramatkan oleh masyarakat. 

Ikan tombro biasanya hidup bergerombolan di danau atau pinggiran sungai, membentuk suatu kelompok dan sangat suka dengan air yang mengalir dan tidak terlalu dalam. 

Perbedaan Ikan Tombro dan Ikan Mas

Buat Anda yang mencari apakah perbedaan ikan tombro dan ikan mas itu  sebenarnya tidak ada karena memang beda penyebutannya saja. Bahkan ada juga yang menyatakan “Ikan Mas Tombro”, lho! 

Ciri-ciri yang paling menonjol dari ikan tombro adalah sisiknya yang banyak dan terlihat sangat jelas karena ukuran sisiknya yang cukup besar. Bentuk tubuhnya pun memanjang dan oval. Panjang ikan ini bisa mencapai se-lengan orang dewasa. 

 

Ikan tombro ini termasuk jenis ikan omnivora alias ikan pemakan segalanya. Ada beberapa alasan seperti rasanya yang lezat jika dikonsumsi dan bergizi hingga membuat banyak orang saat ini yang membudidayakan ikan tombro ini. Apakah Anda tertarik untuk memeliharanya?

Budidaya Ikan Tombro

Nah, cara budidaya ikan tombro sebenarnya susah-susah mudah untuk dipraktekkan. Berikut kami jelaskan beberapa poin dalam proses budidaya ikan tombro ini, disimak baik-baik ya!

  • Siapkan Tempat Budidaya

Pertama, yang harus Anda lakukan adalah menyiapkan terpal atau tempat budidaya ikan tombro. Untuk pembudidayaan ikan ini, tempatnya harus cukup luas dan kedalaman minimal sebesar 0.75cm.  Anda bisa budidaya ikan tombro di terpal, kolam atau kantong jaring apung

Selain itu pastikan oksigen dalam air baik, dan lebih bagus lagi jika menggunakan kolam yang terdapat mata air nya sehingga air akan terus bersirkulasi dan lebih segar airnya

  • Pemijahan Benih Ikan 

Jika Anda mempunyai ikan tombro dewasa lewatkan saja tahap ini jika Anda ada tipe budidaya yang membeli benih ikan tombro dan membesarkannya. Pada tahap ini pastikan Anda memijah antara ikan tombro jantan dan betina ya!

  • Pemeliharaan

Pada proses ini pastikan terpal pemeliharaan bibit ini bebas dari hama atau predator lainnya. Dalam pemeliharaan ikan ini pastikan suhu air terjaga di 24 celcius hingga 30 celcius dengan pH air 6 sampai 7 supaya ikan ini dapat tumbuh optimal.

 

  • Pemberian Pakan

Ada beberapa tahapan pemberian pakan ikan tombro dalam hal budidaya ikan, biasanya ikan dengan ukuran kecil atau anakan ikan tentunya berbeda dengan ikan yang sudah mulai besar. Sebaiknya berikan makanan yang berukuran kecil seperti pelet ikan yang dihancurkan, kuning telur atau kutu air untuk ikan anakan

  • Masa Panen

Masa panen budidaya ikan tombro ini Idealnya berkisar antara 3 hingga 5 bulan. ukuran maksimal ikan tombro dengan berat lebih dari 30 Kg dan panjang hingga lebih dari 1 meter saat hidup dan berkembang di alam bebas

Jika Anda budidaya ikan tombro dengan tekun, omsetnya bisa mencapai ratusan hingga jutaan rupiah. Tentu hal ini sangat menguntungkan terlebih untuk proses pemeliharaannya yang tidak terlalu sulit

Masakan Ikan Tombro yang Lezat. 

Ikan tombro termasuk salah satu jenis ikan air tawar yang cukup murah dan memiliki cita rasa lezat untuk jadi makanan. Walaupun punya duri yang banyak, ikan tombro tetap punya banyak penggemar, lho.

Ada beberapa resep olahan ikan tombro yang wajib Anda coba dalam resep Masakan Ikan Tombro yang bisa Anda praktekkan di rumah. Selamat mencoba!

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Cara Budidaya Ikan Tombro, Bisa Menghasilkan Jutaan Rupiah! yang dipublish pada 08/20/2022 di website Konten Jempolan

Artikel Terkait