Daftar Akun Bisnis Online dari Nol di Shopee
Memasarkan produk atau jasa secara online dapat dilakukan tidak hanya melalui sosial media, namun marketplace. Cara memulai bisnis online dari nol di shopee, yaitu memilih marketplace yang tepat, salah satunya.
Shopee diketahui memberikan cara termudah untuk berjualan secara online dan membantu produk Anda semakin dikenal. Hal ini karena memang platform tersebut populer di kalangan masyarakat.
Daftar Akun Bisnis Online dari Nol di Shopee
Cara memulai bisnis online dari nol di shopee yang pertama, Anda harus memiliki akun shopee dan toko di Shopee terlebih dahulu. Untuk cara pembuatan akun Shopee sendiri sebenarnya sangat mudah.
-
Install Aplikasi
Anda tinggal install aplikasinya terlebih dahulu di Play Store. Hal ini berfungsi untuk penggunaan Android dan App Store untuk pengguna iOS.
Jika sudah masuk ke aplikasi Shopee, kemudian masuk ke menu Saya pilih Daftar. Lalu masukkan nomor HP Anda yang aktif dan belum pernah terdaftar di Shopee. Selanjutnya masukkan kode captcha serta kode verifikasi dan klik Daftar.
Nantinya Anda akan mendapatkan SMS berupa kode verifikasi. Setelah melakukan proses verifikasi tinggal masukkan username dalam hal ini tentu Anda dapat menyesuaikan nama toko. Kemudian, masukkan password dan konfirmasi password. Lalu Akun toko Shopee sudah selesai dibuat.
-
Lengkapi Profil Toko
Setelah Anda memiliki akun toko Shopee, maka penting untuk membuat profil toko dengan baik. Untuk bisa melengkapi profil toko Anda harus mengisi beberapa data terlebih dahulu, antara lain:
- Nama Toko, Anda harus bisa langsung memasukkan nama toko yang sesuai. Jadi harus sesuai dengan brand pilih nama toko yang menjadi ciri khas dan mudah diingat.
- Deskripsi, bagian deskripsi ini sebenarnya cukup penting karena biasanya calon pembeli akan membaca deskripsi toko. Hal ini untuk mengetahui apakah toko tersebut memang kredibel atau tidak.
- Lalu masukkan deskripsi meliputi produk apa saja yang dijual, jam buka toko sampai pilihan pengiriman. Apabila memiliki berbagai macam promo di toko, maka bisa masukkan promo voucher yang sedang berlangsung.
- Gambar deskripsi, bagian seperti ini berisi gambar mengenai brand dan Anda bisa memasukkan gambar berupa program promo serta voucher.
Itu saja beberapa informasi terkait bisnis online dari nol di shopee. Semoga bisa memberikan manfaat untuk yang membaca.